Semut Langka : Semut Zombi


Semut Zombi, spesies semut yang langka. Peneliti temukan empat spesies jamur baru yang bisa mengubah semut menjadi zombie di Amazon. Penelitian yang terbit di jurnal PLoS One itu menunjukkan kalau jamur Ophiocordyceps unliateralis bersifat parasit dan dapat hidup di empat spesies semut (Camponotini sp.) di daerah Zona da Mata, Brazil.
Semut terinfeksi ketika mereka bersentuhan dengan spora yang dilepaskan jamur. Dalam waktu seminggu, semut akan berubah menjadi seperti zombie. "Tingkah laku semut berubah. Mereka menggantung di daun dengan menggigit bagian bawah dedaunan belukar," jelas Profesor David Hughes dari University of Pennsylvania yang juga pemimpin peneliti.
Hughes juga menjelaskan jamur akan tumbuh di kepala semut menjadi seperti antena dan melepaskan sporanya ke udara. Spora itu jatuh ke tanah atau terbawa hujan sehingga dapat bersentuhan dengan semut lain.
Temuan jamur yang membuat semut jadi zombie ini bukan pertama kali. Pada tahun 2009, Hughes menemukan semut zombie di Indonesia. Semut-semut zombie tersebut tergantung pada daun setinggi 25 cm di atas tanah pada lingkungan dengan kelembapan 95 persen--kondisi yang sempurna bagi jamur untuk tumbuh.
Pada spesies-spesies yang ditemukan di Amazon, Hughes menemui perbedaan ukuran dan bentuk. Dua spesies jamur punya spora kedua yang membuat mereka punya kesempatan lebih banyak untuk menempel pada semut. Jamur-jamur baru ini, menurut Hughes, hanya berefek pada spesies semut tertentu saja.
Para ilmuwan tidak melihat kesempatan untuk membuat pestisida dari jamur ini. "Penelitian menunjukkan kalau jamur ini hanya menyerang spesies tertentu. Kalau hama semut berasal dari banyak spesies, pestisida tersebut tak ada gunanya," kata Steve Shattcuk dari SCIRO Ecosystem Sciences.
Hughes selanjutnya berencana pelajari jamur penyebab zombie di Kolombia, Guyana, Brazil, Peru, Malaysia, Papua, dan Australia.

Berat Badan Naik Bukan Hanya Karena Banyak Makan?

Menjaga berat badan tetap ideal menjadi perhatian bagi kebanyakan perempuan, agar tetap tampil percaya diri. Lantas, apakah mengontrol makanan yang masuk sudah menjadi cara yang tepat untuk mendapatkan berat badan ideal?

Prinsipnya, menurut dokter spesialis Gizi Klinis, dr Samuel Oetoro, SpGK, jenis metabolisme tubuh mempengaruhi proses pembakaran dalam tubuh.

"Naiknya berat badan pada perempuan tidak bisa digeneralisir berdasarkan jumlah makanan yang masuk berlebihan atau pilihan jenis makanannya, namun lebih kepada metabolisme dalam tubuh," papar dr Sam kepada Kompas Female, usai malam puncak kompetisi tubuh ideal untuk perempuan beberapa waktu lalu.

Jika metabolisme tubuh tinggi, berapapun banyaknya Anda makan, dengan pembakaran yang tinggi Anda tak mudah gemuk. Sebab, energi yang masuk seimbang dengan energi yang keluar melalui pembakaran. Sedangkan, orang dengan metabolisme tubuh rendah, makan sedikit saja (minum air es, misalnya) bisa mudah gemuk. Proses pembakaran dalam tubuh yang rendah membuat seseorang mudah naik berat badannya.

Agar tak menjadi kelebihan berat badan, asupan makanan bisa dihitung dengan rumusan sederhana. Caranya, kalikan 25 - 30 kalori dengan berat badan Anda. Hasilnya, itulah kebutuhan makan Anda setiap harinya. Contoh, berat badan Anda 55 kg kali 25 - 30 kalori, hasilnya sekitar 1375 - 1650 kalori kebutuhan makan per hari. Namun, menurut dr Sam, hitungan ini sifatnya sangat kasar karena belum melihat faktor tubuh lainnya, termasuk tinggi badan dan usia. Cara ini dinilai kurang praktis, kata dr Sam.

Cara praktisnya, seimbangkan asupan dengan keluaran, atau makanan atau energi yang masuk dengan energi yang keluar atau dibakar.

Seseorang memiliki kelebihan berat badan karena energi yang dibakar atau dibuang lebih sedikit dibandingkan energi yang masuk. Dengan lebih banyak melakukan pembakaran melalui olahraga atau aktif bergerak, metabolisme tubuh bekerja dan energi yang masuk bisa lebih banyak terbakar.

"Jadi jika ingin kurus, pembakaran perlu lebih besar dan asupan lebih sedikit. Sedangkan kalau ingin gemuk, perbanyak asupan makanan dan kurangi pembakaran," dr Sam menjelaskan cara sederhana yang bisa diaplikasikan sehari-hari.

Dengan kata lain, jika saat ini Anda merasa kelebihan berat badan, kurangi makan dan perbanyak olahraga. Cara sederhana ini lebih mudah diaplikasikan, dibandingkan dengan mengukur tingkat metabolisme tubuh maupun mengukur asupan kalori setiap harinya.

Mendisiplinkan diri untuk mengontrol asupan (makanan yang masuk) dan keluaran (pembakaran dalam tubuh) menjadi kuncinya.

Menebak Angka Secara Ajaib

Misalnya kalian sedang belajar kelompok. Ajaklah teman-temanmu bermain permainan ini.

Caranya:
1. Mintalah temanmu menuliskan sembarang bilangan yang terdiri dari tiga digit. Mintalah teman-temanmu mengalikanya dengan angka 999. Bilang pada temanmu untuk merahasiakan hasilnya.
2. Selanjutnya, mintalah temanmu menuliskan hasilnya pada kertas kemudian melingkari sebuah digit. Mintalah kawanmu menyebutkan semua digit hasil perkalian di atas kecuali, yang dilingkari secara acak.
3. Kemudian tebaklah angka yang dilingkari oleh temanmu.

Rahasianya:
Ketika temanmu menyebutkan digit-digit yang lain secara perlahan, lakukanlah perjumlahan angka-angka yang telah disebutkan dalam pikiran. Jumlah dari digit-digit tersebut harusnya selalu merupakan kelipatan 9 (9, 18, 27, dst.). Digit yang tidak terbaca (yang akan ditebak) merupakan satu angka yang menggenapi jumlah dari hasil perkalian agar hasil perjumlahan merupakan kelipatan 9.

Contoh:
Misalkan kawanmu menyebutkan angka 342. Hasil dari 342 x 999 = 341658. Misalkan dia melingkari angka 6. Selanjutnya dengan pelan dia menyebutkan digit yang tidak dilingkari. Ketika dia menyebutkan digit yang lain, lakukan penjumlahan. Hasilnya adalah 23. Ingat, kelipatan 9 setelah 23 adalah 27. Dengan demikian agar hasilnya 27, maka kita perlu menambahkan angka 6 pada 23. Jadi angka yang dilingkari adalah angka 6.
Mudah bukan? Coba dengan angka-angka lainya!

Beradu Cepat Dengan Kalkulator

Ini adalah permainan yang akan membuat temanmu terperangah karena kamu seolah-olah dapat melakukan perjumlahan lebih cepat dari kalkulator.


Caranya :
1. Suruh temanmu menulis angka puluhan ribu bersusun tiga.
Misalnya temanmu menulis:
  27839
  82681
  23474


2. Kemudian, tulislah tepat di bawahnya, dengan menuliskan dua baris bilangan pasangan angka temanmu. Maksud angka pasangan adalah masing-masing nilai angka bila dijumlahkan hasilnya 9. Misalnya pasangan 7 adalah 2, pasangan 6 adalah 3, pasangan 5 adalah 4. Pasangan dari 72865 adalah 27134.
Jadi, tuliskan angka berikut di bawah angka temanmu.


  27831 >> Pasangan 1                                         Angka yang ditulis temanmu.
  82685 >> Pasangan 2
  63469 >> Tidak punya pasangan
  72168 >> Pasangan 1                                        Angka yang kamu tulis. (Yang ditebali)
  17314 >> Pasangan 2


3. Ajaklah kawanmu untuk beradu cepat menghitung hasil penjumlahan kelima baris bilangan di atas! Suruh temanmu pakai kalkulator. Bandingkan dengan hasilnya dengan hasil jawabanmu.


Rahasia hasil penjumlahanya adalah:
Perhatikan bilangan yang tidak mempunyai pasangan, yaitu bilangan 63469. Hasilnya adalah kurangkan digit terakhir dengan 2, kemudian letakkan angka 2 di depanya. Jadi diperoleh hasil 263467.


Cobalah dengan angka-angka yang lain!